Pengalaman memakai sepatu new balance MARNXLB1 || Catatan Harian Pelajar

Wazzappp gayss

Disini saya akan membagikan pengalaman menggunakan sepatu dari merk yang cukup terkenal di dunia,  kita semua pasti sudah tau merk tersebut jika melihat dari foto di atas, ya merk sepatu-nya "New Balance" . Menurut artikel yang saya baca, new balance didirikan di boston massachusetts Amerika Serikat, pada tahun 1906.

Oke, langsung saja saya akan membagikan sedikit pengalaman memakai sepatu New Balance dengan kode MARNXLB1 ini,

Waktu itu saya sedang menemani pacar untuk berbelanja keperluan pribadinya, di salah satu mall di kota palembang, waktu itu ketika kami sedang berkeliling di mall tersebut, kami iseng untuk masuk ke salah satu toko olahraga di dalam mall, sambil melihat ada sepatu apa saja di dalam toko itu, jujur saja saya termasuk hobby untuk mengkoleksi sneakers, walaupun tidak sering untuk membelinya, maklum saja, kantong mahasiswa masih sedikit terbatas yang membuat saya berfikir sebelum membeli-nya hehe, tetapi saya cukup paham dengan dunia sneakers ini. ketika sedang berkeliling untuk melihat-lihat sepatu, saya tidak sengaja melihat sepatu yang bagi saya cukup menarik perhatian, Sepatu tersebut ber-merk "New Balance". saya langsung jatuh cinta dengan sepatu ini, sebab menurut saya sepatu ini simpel dan elegan untuk dikenakan.

Tanpa berfikir panjang saya langsung menayakan ketersediaan ukuran 41 di pegawai-nya, ketika pegawai-nya datang kembali ke saya, saya cukup kecewa sebab ukuran yang saya inginkan ternyata kosong dan hanya tersedia ukuran 43, saya hanya pasrah kali itu, ketika hendak saya kembalikan di rak sepatunya, pacar saya mengatakan "Coba dulu saja, siapa tau ukuran-nya pas", ketika itu saya meng-iyakan yang dikatakan pacar saya, lantas ketika itu saya langsung untuk mencoba-nya, benar saja sepatu itu pas dengan ukuran kaki saya, walaupun sedikit lebih besar, tapi masih enak untuk dikenakan, dengan tambahan memakai kaos kaki (walaupun sebenarnya saya sedikit kurang suka tiap kali menggunakan koas kaki), tapi apa boleh buat untuk sepatu yang saya sukai. langsung saja saya memanggil pegawai-nya untuk membayar sepatu itu, ya walaupun sedikit mahal bagi kantong mahasiswa tapi tidak masalah untuk ukuran sepatu yang cukup menarik perhatian. waktu itu saya membelinya dengan kisaran harga kurang dari Rp.500.000, ya walaupun keliahatan mahal dan sedikit berbau mubazir, tetapi saya befikir sepatu ini akan saya gunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Ketika saya mencoba kembali sepatu itu dirumah, terasa sangat empuk untuk dikenakan di kaki, sebab di sepatu ini menggunakan teknologi Fresh Foam 100% original, bahan-nya tekstil 83% dan sintesis sol nya menggunakan 100% karet. walaupun sepatu ini diperuntuk-kan untuk sepatu lari tapi tidak masalah untuk di gunakan untuk stlye, sebab menurut saya sepatu ini masuk untuk digunakan dalam hal kegiatan apapun. jadi, sepatu ini saya sangat merekomendasikan ke teman-teman untuk membeli sepatu yang menurut saya multifungsi ini untuk digunakan di berbagai kegiatan formal.

Sekian dulu yang saya bisa bagikan ke teman-teman mengenai pengalaman saya menggunakan sepatu New Balance tipe Marnxlb1 ini, jika ada kekurangan dalam pembahasan sepatu ini tolong di komen ya biar saya perbaiki lagi artikel-nya.

Comments

  1. Makasih kak, ternyata bagus sepatu nya

    ReplyDelete
  2. Mantab sepatu sneakers lokal juga oke punya :D

    https://highlight.id/merek-brand-sepatu-lokal-buatan-asli-indonesia-original-model-desain-koleksi-produk-fashion/

    ReplyDelete

Post a Comment